Jumat, 24 April 2009

JEMBATAN BARELANG AJANG BALAP LIAR MALAM MINGGUAN

Lomba Blog Batam Blogger Community

Visit www.batamdigitalisland.com - Bersama menjadikan Batam Digital Island.


JEMBATAN BARELANG AJANG BALAP LIAR MALAM MINGGUAN

Jembatan Barelang merupakan icon wisata favorit di Kota Batam. Jembatan Barelang adalah nama jembatan megah yang menghubungkan tiga pulau yaitu Batam-Rempang-Galang. Yang disingkat menjadi Barelang, namun ada juga yang menyebutnya Jembatan Habibie, karena beliau yang memprakarsai pembangunan jembatan itu untuk menfasilitasi ketiga pulau tersebut yang dirancang untuk dikembangkan menjadi wilayah industri di Pulau Batam, Kepulauan Riau.

Bagi muda-mudi kota Batam, jembatan ini merupakan tempat favorit untuk malam mingguan, sehingga setiap malam minggu kawasan ini selalu padat dengan muda-mudi yang asyik nongkrong, pacaran atau bersenda gurau dengan teman ataupun kerabatnya sambil menikmati suasana malam minggu yang dingin di atas jembatan sambil menikmati jagung bakar panas yang dijajakan para pedagang. Selain menjadi tempat favorit nongkrong malam mingguan, kawasan ini juga dikenal sebagai tempat favorit balapan liar sepeda motor maupun mobil, dengan alasan pengawasan yang kurang dari aparat dan jarangnya razia balap liar di kawasan ini.

Walaupun sudah ada acara khusus berupa kegiatan balap resmi yang diadakan atas kerjasama pemerintah, kepolisian, Ikatan Motor Indonesia dan para sponsor di kota Batam, yang biasanya diadakan di Stadion Temenggung Abdul Jamal, akan tetapi suasana balap resmi dan balap liar memang beda. Salah satu perbedaannya yaitu kalau balap resmi harus bayar tiket masuk untuk menyaksikannya, sedangkan pada balap liar gratis untuk semuanya dan terasa lebih menegangkan. Hal inilah yang membuat ajang balap liar tetap ramai dan digandungi oleh para kawula muda.

Balap liar merupakan aksi yang membahayakan diri pengendara maupun orang lain, tetapi ajang balap liar juga menjadi salah satu daya tarik tersendiri bagi muda-mudi yang nongkrong dan selalu memadati jembatan yang menjadi icon kota Batam ini, karena termasuk tontonan gratis dan cukup membuat heboh suasana malam mingguan mereka.

Jika mengacu pada aturan yang ada, tentunya ajang balap liar ini merupakan kegiatan terlarang dan melanggar hukum. Tetapi di mata muda mudi penghobi balap, kegiatan ini adalah ajang menunjukkan jati diri dan eksistensi jiwa mudanya yang haus akan kebebasan dan petualangan yang penuh tantangan.


Penulis:
SUDARMONO (24/4/2009)
Email: momoncomputer@gmail.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar